The Purple Gank, Komunitas Blogger Kreatif Unnes | Masdiqk's Zone | Personal Blog of Dikha D Wijanarko

Sunday, February 23, 2014

The Purple Gank, Komunitas Blogger Kreatif Unnes

9:28 PM

The Purple Gank, Komunitas Blogger Kreatif Unnes
Masdiqkzone - Assalamu'alaikum kawan.. bagaimana kabarnya? Yosh.. ketemu lagi denganku, masdiqk. Pasti kawan semua bertanya-tanya kemana saja aku ini kok lama gak update blog hehe.. Maaf kawan, aku memang sengaja meliburkan diri dari aktivitas perblogingan setelah adanya insiden penghapusan akun bloggerku terdahulu. Alhasil semua blogku terhapus oleh google dan parahnya aku belum sempat membackupnya, jadinya aku harus memulai dari nol lagi deh. Oya, tulisan ini juga sebagai perkenalan blog baruku ini. "Halo salam kenal..", sapa blogku. ^.^

Kawan, kali ini aku mau berbagi informasi nih mengenai sebuah komunitas keren. Apa itu..? teng teng teng.. "THE PURPLE GANK" yeee tepuk tangan *prok prok prok..

Pasti kawan bertanya-tanya apa itu TPG (The Purple Gank), iya kan.. ngaku deh.. hihi

Jangan sampai salah mengira bahwa TPG sebagai komunitas gank motor ya gara-gara ada embel-embel "gank" pada namanya. Sekadar informasi nih, TPG merupakan komunitas blogger kreatif Universitas Negeri Semarang (Unnes). Bagaimana..? sudah ada gambaran..?

Blogger merupakan istilah yang sering dipakai oleh para netizen untuk menamai orang yang suka ngeblog. Jadi TPG merupakan komunitas orang-orang kreatif yang sedang menekuni dunia blog. Kami memanfaatkan blog sebagai wadah dalam menuangkan gagasan, karya dan ajang komunikasi sesama blogger. Sekadar informasi lagi nih, kalian tahu Raditya Dika..? ya Raditya Dika merupakan seorang stand up komedian dan juga penulis. Sudah banyak buku yang dia buat yang kesemuanya berawal dari blog pribadinya. Keren kan...

The Purple Gank
Obrolan Santai mereka di Facebook

Komunitas ini merupakan komunitas yang baru dibentuk tepatnya pada tanggal 30 Januari 2014 oleh 4 orang super keren yaitu Bowo, Dikha, Saki dan Asma. Ide pembentukan komunitas berawal dari obrolan santai mereka di Facebook mengenai wadah untuk belajar blog sekaligus menulis. Akhirnya lewat obrolan tersebut, TPG resmi terbentuk secara de facto. Sekarang komunitas ini sedang dalam masa pengembangan, baik dalam segi konsep maupun perekrutan anggota. Harapannya komunitas ini bisa mewadahi para mahasiswa Unnes untuk aktif menuliskan gagasan maupun karya mereka di blog. Hal ini juga bisa sebagai ajang gerakan #AyoMenulis di kalangan mahasiswa. 

Bagaimana..? tertarik untuk bergabung..? ^.^
masdiqk

Diposkan oleh

Saya adalah orang biasa yang mencoba menjadi luar biasa. Ngeblog karena hobi dan ingin jadi Guru sekaligus penulis. Aamiin Insya Alloh.

1 comments:

 

© 2012-2014 Masdiqk's Zone | Personal Blog of Dikha D Wijanarko - All rights resevered | Designed by Templateism | Modified by Masdiqk

Back To Top